Seorang pengedar pil koplo berhasil diringkus anggota Polsek Wonosalam

WONOSALAM – Seorang pengedar pil koplo berhasil diringkus anggota Polsek Wonosalam – Polres Jombang. Dia adalah Eka Febri Ribut (24), warga Desa Carangwulung, Kecamatan Wonosalam. Dari tangannya, diamankan barang bukti sebanyak 594 butir pil koplo jenis dobel L, uang Rp 30 ribu diduga hasil transaksi dan sebuah HP yang digunakan sarana transaksi.

“Tersangka kami tangkap saat berusaha edarkan pil koplo tak jauh dari rumahnya, Kamis (4/3/2016), sekitar pukul 15.00,” ujar AKP Wilono, Kapolsek, Jumat (25/3/2016).

Terungkapnya aksi tersangka berawal dari penyelidikan petugas, karena telah peroleh informasi semakin maraknya peredaran pil koplo di wilayah Desa Carangwulung. Apalagi, saat ini digelar Operasi Bersinar (Bersih Narkoba) Semeru 2016. Saat diselidiki, petugas dapatkan identitas tersangka yang diduga kuat sebagai pengedarnya.

Ketika diamati gerak-geriknya, petugas ketahui kalau tersangka hendak lakukan transaksi tak jauh dari rumahnya. Tak buang kesempatan, petugas lakukan penyanggongan. Ketika tersangka muncul, petugas segera menyergapya. Digeledah, petugas dapat barang bukti ratusan pil dobel L yang telah dikemas dan siap diedarkan. Selanjutnya, tersangka langsung digelandang ke mapolsek. “Tersangka langsung jalani penyidikan lebih lanjut dan kita limpahkan ke Satreskoba Polres Jombang untuk dikembangkan lebih lanjut,” tegas Wilono. (hms/resjbg)

keterangan foto : BB yang diamankan dari tersangka.

The post Seorang pengedar pil koplo berhasil diringkus anggota Polsek Wonosalam appeared first on TRIBRATANEWS JAWA TIMUR.



from TRIBRATANEWS JAWA TIMUR http://ift.tt/22DlRQJ
via IFTTT

0 comments:

WONOSALAM – Seorang pengedar pil koplo berhasil diringkus anggota Polsek Wonosalam – Polres Jombang. Dia adalah Eka Febri Ribut (24), warga Desa Carangwulung, Kecamatan Wonosalam. Dari tangannya, diamankan barang bukti sebanyak 594 butir pil koplo jenis dobel L, uang Rp 30 ribu diduga hasil transaksi dan sebuah HP yang digunakan sarana transaksi.

“Tersangka kami tangkap saat berusaha edarkan pil koplo tak jauh dari rumahnya, Kamis (4/3/2016), sekitar pukul 15.00,” ujar AKP Wilono, Kapolsek, Jumat (25/3/2016).

Terungkapnya aksi tersangka berawal dari penyelidikan petugas, karena telah peroleh informasi semakin maraknya peredaran pil koplo di wilayah Desa Carangwulung. Apalagi, saat ini digelar Operasi Bersinar (Bersih Narkoba) Semeru 2016. Saat diselidiki, petugas dapatkan identitas tersangka yang diduga kuat sebagai pengedarnya.

Ketika diamati gerak-geriknya, petugas ketahui kalau tersangka hendak lakukan transaksi tak jauh dari rumahnya. Tak buang kesempatan, petugas lakukan penyanggongan. Ketika tersangka muncul, petugas segera menyergapya. Digeledah, petugas dapat barang bukti ratusan pil dobel L yang telah dikemas dan siap diedarkan. Selanjutnya, tersangka langsung digelandang ke mapolsek. “Tersangka langsung jalani penyidikan lebih lanjut dan kita limpahkan ke Satreskoba Polres Jombang untuk dikembangkan lebih lanjut,” tegas Wilono. (hms/resjbg)

keterangan foto : BB yang diamankan dari tersangka.

The post Seorang pengedar pil koplo berhasil diringkus anggota Polsek Wonosalam appeared first on TRIBRATANEWS JAWA TIMUR.



from TRIBRATANEWS JAWA TIMUR http://ift.tt/22DlRQJ
via IFTTT
«
Next

Newer Post

»
Previous

Older Post


No comments:

Leave a Reply